Maklumat Harga Telefon Bimbit Terkini, Permainan dan Aplikasi Android

Kumpulan Game Android Terpopuler di Tahun 2016 Yang Layak Kamu Coba

Game Android Terpopuler - Android merupakan sebuah platform Android yang saat ini banyak di minati para pecinta smartphone. Selain memiliki banyak fitur, smartphone dengan menggunakan platform Android juga sangat terjangkau harganya, maka tak heran apabila Android menjadi idaman banyak orang.

Jika pada kesempatan sebelumnya kami sudah membagikan informasi tentang daftar aplikasi android terpopuler dan pada kesempatan kali ini, kami akan mengulas tentang game Android terbaru yang mungkin bisa dijadikan media untuk melepas penat dalam aktifitas sehari -hari.  Game yang akan kita ulas adalah game Android yang saat ini populer di tahun 2016 dan memiliki banyak peminat mulai dari kalangan remaja hingga orang dewasa. Game Android apakah yang dimaksud ? berikut rangkumannya.

Kumpulan Game Android Terpopuler di Tahun 2016

1. Clash Of Clans (COC)

Kumpulan Game Android Terpopuler

Game Android yang satu ini masuk kedalam game strategi, dimana mewajibkan penggunannya untuk membangun sebuah kota lengkap dengan sumber daya yang ada seperti tambah emas maupun exilir. Fungsi dari emas dan exilir dalam game COC (Clash of Clans ) tersebut untuk upgrade pasukan maupun membangun sebuah base, baik untuk bertahan maupun menyerang pertahanan musuh. Game Android COC (Clash of Clans ) bisa kamu dapatkan secara gratis, dan  hingga saat ini sudah di unduh hingga 18 juta an dan menjadi game Android paling favorit.

2. Line Let's get Rich


Kumpulan Game Android Terpopuler

Line Let's get Rich merupakan game Android yang dalam permainannya seperti game monopoli online. Game Android tersebut merupakan besutan dari vendor asal Korea yamg sering kita temui pada perangkat PC, namun pihak developer mengembangkannya dalam bentuk aplkasi mobile salah satunya platform Android. Game Line Let's get Rich dapat dimainkan secara multiplayer namun secara online, terdapat fitur ranking mingguan di dalam game Android ini sehingga bisa membuat suasana kompetisi bersama temanmu semakin seru.

3.  Modern Combat

Kumpulan Game Android Terpopuler

Bagi kamu yang menyukai game petualangan, Modern Combat bisa dijadikan salah satu referensi. Game Android yang satu ini merupakan bersutan dari developer ternama yakni Gameloft yang memberikan  tampilan grafis sangat keren untuk penggunannya.  Game Modern Combat 5 merupakan seri terbaru dan menjadi game Android terbaik di tahun 2015 ini.

4. Angry Birds

Kumpulan Game Android Terpopuler

Tentunya kamu sudah tidak asing lagi dengan game Android yang satu ini. Yup, game Angry Bird  merupakan besutan dari vendor Rovio yang sangat laris dipasaran, seperti halnya game Line Let's Get Rich dimana game Angry Bird ini awalnya merupakan game untuk perangkat PC, dan sekarang sudah di kembangkan lagi untuk perangkat Mobile dan salah satunya adalah Android.  Saking tenarnya, game Android Angry Bird hingga saat ini sudah di unduh hingga 20 juta kali dari seluruh dunia dan menjadi salah satu game paling favorit untuk perangkat Android.

5. Need For Speed Most Wanted

Kumpulan Game Android Terpopuler

Nah untuk game Android yang saat ini, sangat cocok buat kamu yang suka kebut-kebutan dijalan atau menyukai custom mobil.  Dengan menggunakan game Need For Speed Most Wanted kamu bisa kebut-kebutan dijalan ataupun melakukan custom mobil dengan pilihan cat maupun motif yang sangat keren tentunya. Jadi daripada kamu kebut-kebutan dijalan beresiko kecelakaan, mending kamu kebut-kebutan aja di game Need For Speed Most Wanted, selain aman juga bisa mengilangkan penat dikepala. Hehe

Nah itui tadi kumpulan Game Android Paling Populer ditahun 2016 ini, tunggu apalagi langsung saja nikmati keseruannya di smartphone Android kamu gaes.

Kumpulan Game Android Terpopuler di Tahun 2016 Yang Layak Kamu Coba Rating: 4.5 Diposkan Oleh: niena